FARID MARUF RESMI DITUNJUK SEBAGAI PLT SEKDA CILACAP
Terkait
Menghadapi Tantangan Global Megatrend 2050, Diperlukan Cara Menyiapkan Tenaga Terampil di Masa Depan
329 Peserta Lulus SKD dan Berhak Mengikuti SKB
Pemanggilan Asesmen Pelaksana Calon Ketua Tim Kerja
678 PPPK ikuti kegiatan Orientasi Pengenalan Nilai dan Etika pada Instansi Pemerintah
BKPSMD Turut Partisipasi Bersih Pantai Sodong Dalam Rangka Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat
Cilacap - Bertempat di di ruang Gadri Pendopo Wijayakusuma, Senin 14 Agustus 2017, Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji resmi menunjuk Drs. Farid Maruf, MM, Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah/ Bappelitbangda Kabupaten Cilacap, sebagai Pelaksana Tugas/PLT Sekda Cilacap yang didasarkan pada Surat Keputusan Bupati Cilacap nomor : 821.2/120/2017 tentang Penunjukan Sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap.
Penunjukan Farid Maruf sebagai Plt Sekda Kabupaten Cilacap dilakukan setelah dilantiknya Sekda Drs. Sutarjo,MM menjadi Widyaiswara Utama di Badan Diklat Provinsi Jawa Tengah.
Pada kesempatan tersebut Farid Maruf menyampaikan terima kasih kepada Bupati Cilacap yang telah memberikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Plt Sekda. Kepercayaan ini sesungguhnya adalah kepercayaan dari Allah SWT oleh karena itu beliau meminta doa restu dari semua pihak, sehingga amanah yang diembannya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dalam mendukung program-program Bupati, khususnya dalam mensukseskan Bangga Mbangun Desa.
Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji dalam kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa tugas pokok dan fungsi Sekda dibantu Kepala SKPD adalah menjadi teknokrat untuk mewujudkan mimpi dan program dari kepala daerah.
Penunjukan Farid Maruf sebagai Plt Sekda Kabupaten Cilacap dilakukan setelah dilantiknya Sekda Drs. Sutarjo,MM menjadi Widyaiswara Utama di Badan Diklat Provinsi Jawa Tengah.
Pada kesempatan tersebut Farid Maruf menyampaikan terima kasih kepada Bupati Cilacap yang telah memberikan kepercayaan untuk menjabat sebagai Plt Sekda. Kepercayaan ini sesungguhnya adalah kepercayaan dari Allah SWT oleh karena itu beliau meminta doa restu dari semua pihak, sehingga amanah yang diembannya dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya dalam mendukung program-program Bupati, khususnya dalam mensukseskan Bangga Mbangun Desa.
Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji dalam kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa tugas pokok dan fungsi Sekda dibantu Kepala SKPD adalah menjadi teknokrat untuk mewujudkan mimpi dan program dari kepala daerah.