Info
  • Cek Seberapa Besar Profesionalisme Kamu melalui Aplikasi MyASN
  • SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI BKPSDM KABUPATEN CILACAP
  • ASN Presensi Pake Fake GPS ? Jangan Korbankan Kejujuranmu ya..
  • Sudah Install CISA ? Cek Data dan Informasi Kepegawaian melalui CISA dong...

INTEGRASI E-SIMPEG, SAPK, DAPODIK DAN E-KTP; RAKOR REKONSILIASI DATA ANGKATAN IV

19 April 2017  |  00:00  |  IRPAN SETIAWAN, S.Kom.  |  Berita

Cilacap -  Hari Selasa tanggal 18 April 2017, BKPPD Kabupaten Cilacap kembali melaksankan Rakor Rekonsiliasi Data Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian Online tahun 2017 angkatan IV. Angkatan IV kali ini merupakan angkatan terakhir dari proses Rekonsiliasi Data tahun ini. Diharapkan setelah semua OPD dan unit kerja dilakukan rekonsiliasi data, data kepegawaian semakin akurat dan Semua Pelayanan Kepegawaian sudah diusulkan menggunakan Aplikasi Layanan Kepegawaian eSimpeg.

Peserta Rakor Rekonsiliasi Data angkatan IV ini adalah Petugas Pengelola Kepegawaian yang ada di Jajaran Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, UPT Puskesmas se-Kabupaten Cilacap dan Badan se-Kabupaten Cilacap.

Acara dibuka oleh Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi BKPPD Kabupaten Cilacap, Khamidun, SH., yang  didampingi Kasubid Data dan Informasi Sunarto, S.Sos. Dalam sambutannya beliau menyampaikan kemungkinan adanya integrasi antara e-Simpeg, SAPK dan Data Dapodik atau bahkan Data Kependudukan sehinga beliau mengharapkan semua Data Kepegawaian terutama untuk NIP, NIK, NAMA mempunyai kesamaan data sehingga dikemudian hari ketika data tersebut sudah benar-benar diintegrasikan tidak menjadi bermasalah.
Share: