Info
  • Cek Seberapa Besar Profesionalisme Kamu melalui Aplikasi MyASN
  • SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI BKPSDM KABUPATEN CILACAP
  • ASN Presensi Pake Fake GPS ? Jangan Korbankan Kejujuranmu ya..
  • Sudah Install CISA ? Cek Data dan Informasi Kepegawaian melalui CISA dong...

Pj. BUPATI TEKANKAN PROFESIONALISME DAN SINERGI DALAM TUGAS KORWIL

21 Juni 2024  |  06:05  |  NOVIYANTO HADI SUGITO  |  Berita

CILACAP – Pada hari Rabu (19/06/2024) di Ruang Rapat Prasanda, Penjabat (Pj) Bupati Cilacap, Awaluddin Muuri, A.P., M.M. menyerahkan Surat Keputusan Penunjukan Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan kepada 24 ASN Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap.
 

Acara ini dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum Sekda, Sumbowo, S.Sos., M.Si., Kepala BKPSDM, Drs. Budi Santosa, M.Si., Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Drs. Sadmoko Danardono, M.Si., Sekretaris Inspektorat, Isnainy Pudji Restiyaningsih, S.E., M.M.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati menyampaikan harapannya agar para Korwil Bidik bisa menjalankan tugas dengan profesional dan penuh tanggung jawab serta mampu memajukan kecamatan masing-masing. Ia juga mengingatkan para Korwil Bidik untuk tetap semangat, meskipun ada yang mendekati masa pensiun, dan mendorong mereka untuk berkoordinasi dengan sektor pendidikan di kecamatan serta bersinergi dengan Forkopimcam dan instansi terkait lainnya.
 


Berikut 24 ASN yang ditunjuk sebagai Koodinator Wilayah,

  1. Susiyati, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Kesugihan
  2. Oni Prastyanto, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Maos
  3. Subagyo, S.Pd., M.Pd.ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan  Kawunganten
  4. Djohar Munfaatin, S.Pd.SD ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Sampang
  5. Imam Johari, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Majenang
  6. Supriyatno, S.Pd., M.M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Sidareja
  7. Mahtup, S.Pd., M.M. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Patimuan
  8. Tursino, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Kampunglaut
  9. Risdiyanto, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Gandrungmangu
  10. Ikmal, A.Ma.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Karangpucung
  11. Siswoyo, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Bantarsari
  12. Drs. Sugiyanta ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Wanareja
  13. Pardi, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Cilacap Utara
  14. Taufik Hidayat, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Cilacap Tengah
  15. Nining Murningsih, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Cilacap Selatan
  16. Suparmono, S.Sos., S.Pd., M.M. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Jeruklegi
  17. Eko Sartono, S.Ag., M.M. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Cimanggu
  18. Satrio Jatmiko Sugiarto, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Cipari
  19. Catur Wahyono, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Kroya
  20. Rusminingsih, S.Pd., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Nusawungu
  21. Mustaqim, S.Pd.SD., M.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Adipala
  22. Mulyono, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Binangun
  23. Dasini Wahyuningsih, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Kedungreja
  24. Tusmiyanto, S.Pd. ditunjuk sebagai Koordinator Wilayah Kecamatan Dayeuhluhur

 
Share: